Posting Apa Saja, Wakil Wali Kota Kena Sindir

Medan- STIKPRESS, Wakil Walikota Medan, Akhyar Nasution mendapat sorotan dari netizen. Hal ini terkait unggahan di akun Facebook (fb) pribadinya @NasutionAkhyar,  Senin 27 Februari 2017. Dalam unggahannya, Wakil Walikota Medan menshare berita  https://m.detik.com/finance/berita-ekonomi-bisnis/d-3432678/raja-salman-keliling-asia-jual-saham-bumn-minyak-arab?utm_source=facebook saat pukul 19.40 wib dengan keterangan ‘jual 5% saham Saudi Aramco ke Malaysia, Indonesia, China dan Jepang’.

Pelitabatak.com
Pelitabatak.com

Unggahan lantas mengundang respon dari kalangan netizen. Komentar yang dilayangkan juga bervariasi. Ada pula yang berkomentar dengan menunjukan foto keadaan Kota Medan kini.

Komentar negatif misalnya datang dari akun @leemdar “Besok2 buat kolam lele di tengah jalanan kota medan, sekalian buat galatamanya pak hehehe’ ujar idham.

Lain lagi dengan akun @kelmankastari, sedikit memberikan masukan mnggelitik “Cocok nya pak Wa Wa ni jd pengamat aja krn sukanya kayaknya cm ngamati  bukannya kerja yg baik buat kotanya , ingat!!! Kerja kerja kerja’ ujar Elman”.

Ada juga netizen yang mengingatkan dengan akun @SRegar “Mantap x comentnya.. ini pak warga bapak.. tolong diterima aspirasiny”.

Berdasarkan puluhan komentar, ada juga netizen @acil.asli mengaitkan hal ini dengan mempertanyakan aset Kota Medan dan kasus Podomoro “Adakah aset pemko yg dijual? Atau brapa banyak HGB di Medan yg lenyap karena kongkalikong?
Saya kok jd teringat kasus Podomoro ya” ujarnya dalam kolom komentar”

Komentar pedas ini melambangkan adanya kekecewaan warga Medan terhadap kinerja pemimpinya. Maka, imbasnya saat pemimpin memposting apa saja akan dikenakan sindiran negatif. (Fdl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *