Home / Uncategorized / Menanti Terobosan Baru BEM STIK-P

Menanti Terobosan Baru BEM STIK-P

menanti-bem-stik-p
WOL Photo

MEDAN, WOL – Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi “Pembangunan” (STIK-P) Medan, Hj Ida Tumengkol BComm MHum, resmi melantik kepengurusan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STIK-P periode 2016/2017 baru-baru ini.

Bertempat di aula kampus yang berada di Jalan SM Raja Medan itu, Hj Ida berharap pengurus BEM baru yang dipimpin Iman Setia Harahap dapat mengemban tugas dan tanggung jawabnya dengan sepenuh hati serta dedikasi penuh demi kemajuan mahasiswa STIK-P ke depan.

“BEM harus dapat bekerja sama, bersinergi, dan menciptakan terobosan baru yang lebih fresh dengan birokrasi kampus, ikatan alumni, termasuk mahasiswa dan UKM dalam rangka menjalankan program menuju eksistensi maupun pengembangan kegiatan mahasiswa. Yang terpenting, hidupkan lagi hubungan dengan BEM kampus lain seperti era BEM pertama,” Mam Ida.

“Saya anggap kalian semua sudah paham dan tahu betul fungsi maupun tanggung jawab BEM. Silakan berkreasi, berperan aktif, dan dedikasikan potensi kalian bagi kehidupan kampus sekaligus menjaga nama baik almamater. Sebagai mahasiswa komunikasi dan calon kaum intelektual, pengurus harus mampu mengaplikasikan ilmu tersebut dengan baik dan benar,” pesannya.

Puket III STIK-P, Muhammad Hidayat Ssos MA, mengatakan poin penting dari BEM adalah menghidupkan dinamika kampus. Tentunya dinamika yang dimaksudkan tidak lain untuk mengajak mahasiswa aktif menjalankan perannya yang kritis dan aktif. Selain itu, BEM juga diharapkan dapat mengembangkan kompetensi mahasiswa.

“Untuk itu saya beri kalian waktu untuk membuat kalender of event setiap bulannya, baik untuk internal maupun eksternal. Satu hal lagi yang terpenting, BEM diharapkan dapat menghapuskan gap yang ada di antara mahasiswa,” pungkasnya.

Ketua BEM terpilih, Iman Setia Harahap, berjanji akan sepenuh hati dan berusaha semaksimal mungkin menjalankan tugas barunya. Iman juga mengingatkan sesama pengurus bahwa roda organisasi BEM tidak dapat dijalankan seorang diri, melainkan harus ditopang kerja sama dan usaha anggotanya.

“Belajar dari pengalaman dan pencapaian pengurus lama, maka saya ingin kepengurusan baru ini lebih baik lagi agar nantinya program kami pun dapat berjalan lancar dan terlaksana,” harap Iman. (wol/aa/data2)

Editor: AUSTIN TUMENGKOL

Leave a Reply

Powered by keepvid themefull earn money